AWALI PERKULIAHAN, MA’HAD IAIN KEDIRI GELAR DOA BERSAMA

IAIN Kediri Newsroom – Menyambut awal perkuliahan semester gasal 2024/2025, Ma’had Al-Jamiah IAIN Kediri menggelar kegiatan doa bersama pada Minggu (02/09/2024). Kegiatan istighosah dan doa bersama ini sekaligus mengundang wali santri Ma’had IAIN Kediri serta dihadiri oleh KH. Taufiqurrahman Muchit, Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Ampel Jombang.

Kepala UPT Ma’had al-Jami’ah Ahmad Sholihuddin menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan untuk menyambut perkuliahan semester baru yang akan dimulai pada Senin, 02 September 2024.

“Tentu dalam menuntut ilmu bukan hanya semata-mata yang berkaitan dengan akademik. Yang diperlukan yang tidak kalah penting adalah aspek spiritual,” tutur Sholihuddin.

“Dengan doa bersama ini kita berharap mudah-mudahan semua mahasiswa, dosen, dan juga stakeholder IAIN Kediri bisa memulai dengan niat yang baik dan diberi kekuatan untuk mengikuti kegiatan perkuliahan sampai selesai nanti,” lanjutnya.

Wakil Rektor 1, Ahmad Subakir, yang hadir pada kegiatan tersebut menambahkan bahwa doa bersama ini juga merupakan ikhtiar IAIN Kediri untuk memperkuat kualitas keilmuan dan keislaman seperti yang tertuang dalam visi dan misi IAIN Kediri.

“Perlu diketahui Ma’had Al-Jamiah adalah bagian dari ikhtiar yang dilakukan oleh IAIN Kediri guna memperdalam pengawasan pengetahuan keulamaan yang ada di IAIN Kediri,” jelas Ahmad Subakir.

Kepada para santri baru Ma’had IAIN Kediri, Ahmad Subakir kembali mengingatkan untuk turut serta berkontribusi dalam memperkuat dan mempertinggi kualitas kelimuan keislaman serta membantu menyelesaikan tugas IAIN Kediri yang belum selesai.

Kegiatan istighotsah dan doa bersama selanjutnya dituntun oleh KH. Taufiqurrahman Muchit, Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Ampel Jombang. Beliau juga mengajak para mahasiswa baru bersama-sama untuk melafalkan niat untuk menuntut ilmu agar mandapatkan ilmu yang manfaat dan barokah.

Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Zuhrufi Latifah
Editor: Ropingi el-Ishaq


Berita Lainnya